Senin, 12 Agustus 2013

bolu keju

Setelah aku membuat bolu kukus, aku pengen banget buat bolu panggang buat ibuk dan ketiga adikku di Turi. Bolu panggangku kali ini aku taburi keju potong dengan ukuran 0,5 x 0,5 cm.. so yummy beud dan lagi-lagi aku pake ilmu kira-kira alias tanpa timbangan, cekidot:

bahan:
6 telur ayam
200 gr tepung terigu serbaguna
200 gr gula pasir
1 sdm tbm
1 sdt vanila
1sdt baking powder
keju, potong kecil-kecil sebesar kira-kira 0,5 x 0,5 cm, banyaknya sesuai selera

caranya:
1. pertama-tama siapin semua bahan, alat dicuci bersih dan dilap, biar higienis ;)
2. kocok telur dan gula pake mixer sampai menyatu dan berwarna putih tulang
3. tambahkan tbm, masih mixer
4. turunkan kecepatan mixer sampek yang paling terlambat alias terlola lalu masukkan tepung terigu+vanili+baking powder. harus kecepatan kecil, soalnya kata tanteku kalo tetap dalam kecepatan tinggi nanti hasilnya bolu bisa magel alias bantet, alias engga ngembang
5. setelah semuanya menjadi kental, masukkan irisan keju
6. panggang selama 45 menit di atas api kecil.

tadaaaaa.. ini hasilnya





Tidak ada komentar: